Di tengah tekanan smartphone yang mulai merebut pasar camcorder, JVC melakukan percobaan berikutnya dengan meluncurkan camcorder, JVC Everio R. Camcorder ini disebut mengusung konsep tangguh, tahan terhadap terpaan semua cuaca, berbaterai jumbo hingga 5 jam pemakaian tanpa henti, optical zoom yang tangguh dan juga fitur yang memungkinkan pengguna membuat video unik yang tak bisa direkam oleh smartphone.
JVC Everio R terdiri dari dua varian, GZ-R550 dan GZ-R440 yang dibangung menggunakan struktur Quad Proof yang menjadi andalan JVC dalam mengemas kameranya. Di samping konsep tangguh yang disebutkan di atas, kedua camcorder juga bisa diajak basah-basahan bahkan menyelam hingga kedalaman 5 meter. Rancangannya yang solid membuat camcorder mampu bertahan jika jatuh dari ketinggian 1,5 meter. Di situasi dingin pun camcorder mampu bertahan hingga -10 derajat celcius dan bahkan menurut JVC, dalam situasi tertentu camcorder bisa mengapung di atas air.
Sementara itu terkait hardware yang diboyong, JVC GZ-R550 dan GZ-R440 mendukung baterai portabel dari pihak ketiga jika kapasitas baterai yang disuguhkan masih dirasa kurang memadai. Bahkan menurut JVC, di situasi genting camcorder bisa berbagi daya ke smartphone saat sedang dalam perjalanan.
Di bagian dalam, camcorder menggunakan lensa KONICA MINOLTA HD dengan 40x optical zoom dan 60 dynamic zoom, dipasangkan dengan sensor gambar CMOS 2,5MP. Untuk mengolah gambar, JVC membenamkan mesin FALCONBIRD yang merupakan generasi termutakhir di kelasnya. Video dan foto yang dihasilkan dapat disimpang di memori internal yang disediakan sebesar 32GB.
Tersedia dalam balutan warna matte black, camcorder ini akan dijual mulai bulan ini dengan banderol $559. Untuk model GZ-R440 dengan memori internal 4GB akan dijual dengan banderol lebih murah, hanya $399.