Tidak terasa kita sudah hampir memasuki Penghujung tahun 2018. Dan sebentar lagi kita akan memasuki tahun baru yang selalu dipenuhi dengan harapan-harapan. Ya, hampir setiap tahun kita membuat harapan-harapan dan berusaha mewujudkannya dengan berbagai cara.

Ketika tahun baru tiba. Biasanya kita pun ingin tampil berbeda (dalam arti positif). Misalnya tampil lebih cantik dengan dandanan baru, tampil lebih keren dengan pakaian-pakaian baru, atau mungkin tampil berbeda dengan potongan rambut baru.

Jika ingin tampil berbeda dan terlihat lebih keren. Selain belajar merawat diri dan belajar make up (khusus untuk wanita). Kita juga bisa tampil menarik dan fresh menggunakan baju baru.

Ya, setelah selama bertahun-tahun menggunakan pakaian yang itu-itu saja. Sudah waktunya kita berganti gaya (fashion) agar terlihat lebih menarik, cantik atau sebaliknya terlihat lebih tampan (untuk pria).

Harbolnas 2018

Untungnya, di akhir tahun ada momen yang selalu ditunggu-tunggu oleh masyarakat Indonesia yaitu harbolnas 2018. Pada saat itu, toko online berusaha menarik pembeli dengan menggelontorkan diskon, voucher belanja, promo, gratis ongkos kirim, dan penawaran-penawaran yang sulit ditolak lainnya.

Dengan adanya diskon besar-besaran di harbolnas 2018 yang kadang-kadang mencapai 80% lebih. Maka kesempatan langka ini sebaiknya tidak Anda lewatkan begitu saja.

Salah satu kategori produk yang sering ditawarkan dengan cash back maupun voucher diskon yang jumlahnya tidak sedikit (setiap kali hari online belanja nasional dilangsungkan) adalah, produk fashion.

Berbagai pilihan produk fashion menarik di harbolnas 2018

1. Kemeja

Kemeja identik dengan kaum pria. Walau demikian, kemeja juga bisa bikin cewek terlihat keren. Kemeja-kemeja lengan panjang selalu dapat membuat pria terlihat lebih macho dan lebih maskulin.

Walau terkesan agak sedikit formal, tapi kemeja tetap bisa dimanfaatkan untuk tampil kasual. Itulah sebabnya mengapa kemeja adalah pilihan tepat untuk bergaya.

Karena bisa digunakan untuk tampil formal sekaligus tampil kasual, maka kesempatan membeli baju kemeja di harbolnas ini tidak Anda lewatkan begitu saja.

Mengingat ada banyak brand ternama yang selalu menawarkan kemeja berkualitas yang akan ikut ambil bagian di promo harbolnas nanti. Beberapa contoh brand popular tersebut adalah: Cardinal, Levis, Boss, dll.

2. Blus

Bagi Anda yang cewek, jangan lewatkan kesempatan membeli blus dengan harga murah. Baju wanita model terbaru dengan desain yang modern dan gaya serta terbuat dari bahan-bahan terbaik yang biasanya berharga mahal bisa Anda beli dengan harga murah di harbolnas 2018.

Berbagai macam blus tersebut tentu bisa Anda andalkan untuk tampil keren dalam setiap kondisi dan bisa juga Anda gunakan untuk pergi bekerja. Karena seperti yang kita tahu, seringkali pekerjaan menuntut kita untuk tampil keren dan cantik setiap hari.

3. Sepatu baru

Untuk alas kaki. Di samping sandal, sepatu bisa jadi andalan untuk tampil lebih keren. Dan seperti yang telah diungkapkan di atas. Sebenarnya momen harbolnas 2018 ini juga bisa dimanfaatkan untuk membeli sepatu bermerek dengan harga murah.

Bagi Anda yang selama ini mengincar sepatu-sepatu bermerek macam Adidas, Nike, Carvil, Eiger, Salvatore Ferragamo, Tory Burch, dll pasti akan tersedia di harbolnas 2018 nanti.

Jangan takut belanja di saat harbolnas

Bagi Anda yang masih skeptis dan masih takut untuk berbelanja di harbolnas karena merasa diskon maupun cashback yang diberikan terlalu tinggi sehingga terdengar tidak masuk akal. Anda perlu membaca sedikit penjelasan saya di bawah ini. Agar rasa was-was dan ragu-ragu bisa Anda singkirkan.

Selain bertujuan untuk mengedukasi masyarakat dan memperkenalkan betapa mudahnya berbelanja online. Tujuan lain digelarnya harbolnas adalah untuk memancing minat masyarakat agar mau berbelanja online. Salah satu caranya adalah dengan menggelontorkan penawaran-penawaran menarik seperti diskon, cashback, gratis ongkos kirim, dan lain-lain.

Tentu saja diskon besar-besaran tersebut tidak bisa terwujud apabila toko online tidak bekerjasama. Oleh sebab itu, toko online biasanya akan bekerjasama dengan brand-brand ternama seperti Xiaomi, Samsung, Oppo, Adidas, Nike dan lain-lain untuk mewujudkannya.

Selain bekerja sama dengan brands, toko online juga biasanya bekerja dengan perusahaan-perusahaan yang berkepentingan seperti jasa pengiriman dan berbagai perusahaan yang bisa jadi sponsor dan menghasilkan kerjasama yang sifatnya mutualisme.

Belanja di toko online Bukalapak

Bukalapak adalah salah satu toko online yang saya rekomendasikan jika Anda ingin berbelanja pada saat harbolnas nanti. Toko online yang termasuk ke dalam salah satu pencetus harbolnas pada tahun 2012 lalu ini merupakan satu dari sekian e-commerce terbesar, terpopuler, dan terpercaya yang bisa Anda andalkan jika ingin beli baju murah.

About the Author

Tim Jatimtech

Situs teknologi yang menyajikan ulasan, tips & trik aplikasi, rekomendasi produk dan berita terkini.

View All Articles