Manfaat VPN sudah banyak dirasakan oleh sebagian besar pengguna smartphone meski belum banyak yang tahu apa definisi istilah ini.

Artikel ini akan membahas lebih detail mengenai VPN.

Apa yang dimaksud dengan VPN?

VPN merupakan kependekan dari Virtual Private Network. Terjemahan umumnya adalah Jaringan Pribadi Virtual atau Jaringan Pribadi Maya.

Apa yang dimaksud dengan VPN

Apa yang dimaksud dengan VPN?

Secara sederhana, VPN diartikan sebagai sebuah metode yang dapat digunakan untuk terkoneksi dengan internet secara privat meskipun sedang berada di ruang publik.

Lebih jelas, pengertian VPN adalah sebuah teknologi komunikasi yang memungkinkan pengguna untuk dapat terkoneksi ke jaringan publik sekaligus menggunakannya untuk bergabung dengan jaringan lokal.

Istilah ini juga memiliki arti sebagai sebuah cara aman yang bisa digunakan untuk mengakses Local Area Network pada jaringan tertentu memakai internet atau jaringan umum lainnya agar bisa melakukan transmisi data secara pribadi.

Definisi istilah ini juga mengacu kepada sebuah layanan koneksi yang bisa memberikan akses kepada para penggunanya untuk masuk ke website secara aman dan pribadi. Caranya adalah dengan mengubah koneksi melalui server dan menyembunyikan terjadinya pertukaran data.

Catatan: VPN bisa mengoneksikan komputer, laptop, smartphone, dan perangkat lain yang Anda gunakan untuk berselancar di internet ke sebuah komputer lain (yang merupakan VPN server) yang berada di suatu tempat berbeda dan dapat terhubung dengan internet.

Cara kerja virtual private network

Untuk memahami lebih dalam mengenai pengertian virtual private network, Anda bisa cari tahu dari cara kerjanya. Di mana cara kerja jaringan ini adalah dengan menyembunyikan IP address asli dari perangkat yang digunakan untuk mengakses internet.

Jaringan ini juga bisa membuat rute atau lebih tepatnya merutekan lalu lintas internet dan data melalui sebuah jalur pribadi yang terenkripsi dengan aman lewat jaringan publik.

Maksudnya, ketika seorang pengguna memanfaatkan VPN saat sedang berselancar, maka berarti pengguna tersebut sedang memanfaatkan lorong khusus (jalur pribadi) untuk terkoneksi, bukan lewat jaringan utama.

VPN punya server yang tersebar di seluruh dunia, tergantung jenis VPN yang Anda gunakan. Nah, tugas server VPN di sini adalah untuk meneruskan koneksi pengguna ke situs yang ingin dikunjungi atau diakses.

Catatan: Layanan ini sangat populer karena membuat informasi dan data penggunanya aman selama menjelajah internet. Ketika data sudah dienkripsi oleh virtual private network, maka mesin pencari hingga hacker tidak bisa melihat apalagi melacaknya.

Perbedaan berselancar pakai dan tanpa VPN

Agar makin paham, berikut ini adalah perbedaan saat Anda menggunakan atau tidak menggunakan virtual private network:

  • Saat tidak menggunakan jaringan pribadi virtual, maka koneksi akan dilakukan secara langsung tanpa adanya enkripsi.
  • Ketika menggunakan jaringan pribadi virtual, maka koneksi akan dienkripsi dulu dan dilewatkan ke VPN server baru diteruskan ke tujuan utama.

Di sini tugas virtual private network jelas untuk mengamankan data dan menyamarkan IP address dari perangkat yang digunakan untuk berselancar.

Bagaimana cara VPN melindungi perangkat Anda?

Berikut ini adalah beberapa cara virtual private network dapat melindungi data dan informasi pribadi Anda:

  • Menyamarkan alamat IP asli dan lokasi.
  • Merangkum dan melewatkan lalu lintas internet via terowongan atau jalur VPN pribadi.
  • Mengacak data pribadi dengan enkripsi sehingga informasi pribadi tidak akan bisa diretas oleh pihak yang tidak bertanggung jawab.

Dari cara perlindungan di atas terlihat bahwa jaringan privat virtual ini cukup fungsional dan bermanfaat buat para penggunanya.

Manfaat atau fungsi VPN

Manfaat atau fungsi VPN

Manfaat atau fungsi VPN

Berikut ini adalah beberapa fungsi dari virtual private network:

Sebagai byPass

Dengan jaringan ini Anda bisa melewati batasan geografi sehingga saat ada situs streaming atau video yang diblokir oleh pemerintah, Anda tetap bisa membukanya.

Bertindak sebagai pengaman data di jaringan publik

Jika Anda terkoneksi secara publik melalui wifi atau jaringan publik lainnya, maka pertukaran data yang dilakukan tetap aman. Manfaat ini sangat berguna saat Anda berada di lokasi publik seperti kampus, kafe, atau penyedia jaringan publik lain.

Bisa mengamankan informasi pribadi secara anonim

Saat menggunakan VPN, informasi pribadi dan lokasi dapat disembunyikan secara real time. Apabila ada yang ingin mengetahui lokasi Anda saat berselancar, maka yang mereka temukan bukan lokasi asli, melainkan lokasi VPN server.

Datanya dienkripsi

Pertukaran data yang terjadi antara Anda yang web online akan dienkripsi. Ini menandakan bahwa meskipun ada orang yang melihat data yang dikirimkan oleh komputer, data ini bukanlah yang sebenarnya melainkan data yang sudah terenkripsi. Bukan sebuah data mentah yang bisa disalahgunakan dengan mudah.

Informasi perangkat terenkripsi

Selain data pribadi, jaringan ini juga berfungsi untuk mengenkripsi perangkat yang digunakan untuk berselancar. Orang lain tidak akan bisa mengetahui perangkat yang digunakan selama Anda terhubung dengan internet melalui VPN.

Apa saja kelebihan dan kekurangan VPN?

Meskipun fungsinya sangat banyak dan terlihat menguntungkan, jaringan ini tetap punya nilai plus minus yang harus diperhatikan oleh para penggunanya. Berikut ini adalah kelebihan dan kekurangan VPN yang harus Anda tahu:

Kelebihan

Adapun kelebihan yang dimiliki oleh jaringan ini adalah:

  • Dapat mengakses web atau situs yang diblok.
  • Data pribadi lebih aman dan masih tetap menjadi rahasia.
  • IP address tersamarkan dan tidak secara langsung diketahui.
  • Akses jaringan tampak dilakukan di lokasi berbeda.

Kekurangan

Berikut ini adalah kekurangan jaringan virtual pribadi ini:

  • Koneksinya bisa jadi lebih lambat karena harus melewati rute berbeda.
  • Koneksinya mungkin kadang tidak stabil.
  • Ada batasan penggunaannya. Kadang, ada aplikasi yang membatasi waktu pemakaian.
  • Konfigurasinya manual kadang terasa cukup rumit.

Karena adanya kelebihan dan kekurangan di atas, penggunaan VPN sebaiknya dilakukan secara bijak. Yakni memakainya saat butuh menjaga keamanan atau privasi data.

Cara download VPN

VPN kini sudah tersedia pada beragam jenis perangkat. Mulai dari laptop, komputer, desktop, hingga HP atau smartphone. Bentuknya berupa software atau aplikasi.

Jika Anda menggunakan HP atau smartphone, tinggal kunjungi saja toko aplikasi sesuai dengan sistem operasi perangkatnya, yakni Play Store atau App Store.

Anda bisa memasukkan kata kunci “VPN” di toko aplikasi tersebut, maka akan ada banyak pilihan yang muncul. Di antaranya Turbo VPN, VPN Super, Thunder VPN, dll. Umumnya, aplikasi ini gratis dan dapat digunakan secara bebas. Hanya mungkin ada iklannya. Anda bisa melihat daftar aplikasi VPN gratis yang sudah kami ulas.

Bukalah salah satu aplikasi yang muncul dan klik install agar segera terpasang di HP Anda.

Jika Anda menggunakan laptop, PC, atau desktop, silakan buka browser dan cari software atau layanan VPN online. Beberapa rekomendasi yang cukup banyak digunakan orang adalah Tunnel Bear, Hotspot Shield, dll.

Cara menggunakan VPN

Sebagaimana disampaikan di atas, jaringan ini baiknya tidak digunakan secara terus menerus. Melainkan harus digunakan secara bijak di waktu-waktu tertentu.

Cara menggunakan VPN

Cara menggunakan VPN

Saat membutuhkan virtual private network, Anda tinggal membuka dan mengaktifkan aplikasi yang sudah terpasang di perangkat Anda. Segera putuskan jaringan bila memang sudah selesai menggunakannya.

Demikian informasi tentang VPN, mulai dari pengertian hingga cara menggunakannya. Semoga bermanfaat.

About the Author

Tim Jatimtech

Situs teknologi yang menyajikan ulasan, tips & trik aplikasi, rekomendasi produk dan berita terkini.

View All Articles