Dell EMC umumkan kemampuan terbarunya dan pembaharuan yang dilakukan pada portofolio backup perangkat storage Dell EMC Data Domain dan Integrated Data Protection Appliance (IDPA) yang dirancang untuk menawarkan fleksibilitas dan nilai yang sebenarnya dengan kemampuan multi-cloud yang lebih luas dan peningkatan kinerja.

Peningkatan yang dilakukan pada portofolio ini juga menghadirkan pilihan dan opsi yang lebih banyak kepada organisasi skala menengah dan kantor-kantor dari organisasi yang lebih besar yang beroperasi secara remote untuk menikmati perlindungan data kelas enterprise.

Menurut IDC, 92% organisasi telah mengadopsi lingkungan cloud dengan 64% diantaranya menerapkan pendekatan multi-cloud. Dengan perpaduan sejumlah cloud yang berbeda, melindungi data di seluruh beban kerja sekaligus memenuhi persyaratan kepatuhan dan keamanan menjadi tantangan yang sangat penting bagi banyak organisasi.

Bahkan, menurut studi yang dilakukan IDC untuk Dell EMC, dukungan lintas-cloud dinyatakan sebagai kelemahan terbesar dari transformasi TI. Dell EMC menyadari sepenuhnya tantangan ini dan terus meningkatkan kemampuan perangkat perlindungan datanya untuk membantu pelanggan mengurangi risiko dan melindungi aset paling berharga mereka – yaitu, data – dalam lingkungan multi-cloud.

Tagged in:

About the Author

Putra Jatmika

Putra Jatmika adalah penulis di Jatimtech yang menulis topik tentang teknologi dan tutorial aplikasi yang membantu membuat hidup orang lebih mudah.

View All Articles