Di dunia digital seperti sekarang, istilah APK pasti sudah sangat familiar. Namun, tidak semua orang bisa memahaminya dengan baik.

Artikel ini akan membahas secara detail mengenai istilah ini. Mulai dari pengertian, fungsi, ekstraksi, cara membuka, edit, dan mengonversinya.

Apa yang dimaksud dengan APK?

Para pengguna Android tentu sudah tidak asing dengan istilah ini. Hal ini karena pada dasarnya APK merupakan kependekan dari Android Package Kit atau ada juga yang menyebut Android Application Package.

Apa yang dimaksud dengan APK

Apa yang dimaksud dengan APK

Pengertian dari APK file adalah sebuah format yang dipakai oleh Android untuk mendistribusikan instalasi aplikasi Android.

Di dalam berkas ini tersimpan beberapa elemen yang dibutuhkan oleh Android untuk menginstal atau memasang game atau aplikasi. Dengan file ini, aplikasinya dapat berjalan dan digunakan secara sempurna melalui HP Android para pengguna.

Untuk memahaminya secara mudah, windows punya file ekstensi .exe agar sebuah software dapat diinstal ke dalam unit laptop.

Nah, .APK ini analog dengan .exe di windows yang terinstal di PC, laptop, atau dekstop. Secara sederhana, agar aplikasi atau software bisa diinstal di HP Android, dia harus memiliki ekstensi .APK.

Mayoritas pengguna jarang melihat ekstensi ini sebab pada saat mencarinya di Play Store, pengguna bisa langsung menekan tombol instal dan aplikasinya akan segera terpasang di HP secara otomatis.

Namun, sebagai pengguna Anda perlu tahu bahwa istilah ini memang digunakan untuk menyebut format file yang bisa dipasang di smartphone Android. Bahkan, Google Play Store yang digunakan untuk mencari aplikasi pun memiliki ekstensi atau format file yang sama.

Penyimpanan APK files

Lebih jelas mengenai definisi APK, perlu diketahui bahwa berkas ini disimpan dalam bentuk format ZIP dan biasanya langsung diinstal secara otomatis pada perangkat yang menggunakan sistem operasi Android.

Pengguna bisa memanfaatkan Google Play Store, tapi bisa juga melalui website atau situs lainnya.

Selain ekstensi .APK, yang termasuk ke dalam APK file adalah Androidmanifest.xml, resource.arsc file, dan res folder serta META-INF (CERT.RSA, CERT.SF, MANIFEST.MF).

Cara membuka APK files

Pada dasarnya, APK files bisa dibuka dari beberapa OS atau sistem operasi. Namun, yang paling utama adalah Android. Simak beberapa cara membuka berkas ini dari beberapa sistem operasi.

Cara membuka APK files

Cara membuka APK files

Via OS Android

Berikut ini cara membuka APK file menggunakan OS Android:

  • Ketika Anda mengunduh melalui Play Store, maka caranya sama dengan saat mengunduh file kemudian membukanya pada saat dibutuhkan.
  • Jika Anda mengunduhnya dari situs lain, maka file-nya mungkin tidak bisa langsung dipasang karena ada blok keamanan.

Untuk kondisi kedua, silakan lakukan langkah di bawah ini agar tetap bisa membuka format APK dari sumber tak dikenal ke HP Android:

  • Masuk ke menu Pengaturan.
  • Pilih App & Notification.
  • Klik Advanced.
  • Pilih Special App Access.
  • Klik Install Unknown apps.

Langkah di atas tergantung pada perangkat yang digunakan. Anda mungkin juga hanya perlu membuka menu pengaturan dan masuk ke App & notification. Atau, masuk menu Settings kemudian Security.

Intinya adalah Anda harus klik enable pada instalasi aplikasi tak dikenal atau sumber tak dikenal.

Apabila aplikasinya tidak mau terbuka, cobalah buka dari explorer atau pengelola berkas yang terpasang di smartphone.

Membuka via windows

Jika ingin membukanya dari laptop atau PC yang bersistem windows, maka pengguna tinggal menggunakan Android emulator. Misalnya BlueStack.

Ada banyak sekali pilihan Android emulator yang bisa digunakan. Langkah pemakaian Android emulator tersebut juga mudah sehingga bisa dilakukan langsung oleh pemula sekalipun.

Dengan Android emulator, Anda bisa menikmati aplikasi yang ada di HP dengan layar yang lebih luas dari laptop, PC, dan yang lainnya.

Membuka APK files dari Mac

Pengguna Mac bisa memanfaatkan ARC welder. ARC welder sendiri merupakan ekstensi Google Chrome yang bekerja pada berbagai macam OS.

Asalkan Anda punya Google Chrome di laptop dan bisa membuka ARC welder, maka artinya Anda bisa menggunakan aplikasi Android dengan mudah.

Catatan: Jika perangkat yang digunakan adalah iPhone atau iPad (IOS), maka perangkat ini tidak bisa dipakai untuk membuka APK files. Kedua platform ini tidak kompatibel dengan APK karena memiliki apps dan kondisi yang berbeda satu sama lain.

Ekstraksi APK Files

Sebagaimana disampaikan di atas, APK merupakan kumpulan dari beberapa elemen dalam satu paket yang sudah dikompres.

Untuk mengetahui isinya, pengguna perlu melakukan ekstraksi. Proses ekstraksi ini dapat dilakukan melalui program 7-Zip atau PeaZip. Dengan membuka berkasnya, pengguna bisa melihat komponen apa saja yang membentuk paket aplikasi tersebut.

Langkah ini bisa dilakukan di perangkat dengan sistem operasi beragam. Misalnya Windows atau MacOS. Bisa juga dilaksanakan di laptop atau dekstop dengan sistem operasi lain selama punya program Zip dan UnZip.

Bagaimana cara mengonversi APK Files?

Mengonversi APK files tidak sembarangan. Hal ini karena dia hanya dibuat untuk perangkat khusus. Dia tidak bisa dijalankan pada sembarang perangkat. Berbeda dengan format pdf atau mp3 yang dapat dijalankan dari mana saja.

Bagaimana cara mengonversi APK Files

Bagaimana cara mengonversi APK Files

Meski begitu, jika memang Anda tetap mau melakukan konversi APK file ke zip, silakan buka aplikasinya dulu dengan cara mengekstraknya kemudian dipaket lagi. Simpelnya, Anda akan mengubah .APK ke .zip.

Fungsi file APK

Membaca ulasan di atas, berikut ini adalah beberapa kegunaan dari file ini:

Mendapatkan akses

Manfaat pertama yang bisa diperoleh saat seseorang menggunakan file APK adalah akses ke berbagai fitur menarik yang ada di dalam sebuah aplikasi.

Terlebih sekarang, ada banyak sekali aplikasi yang bisa dipakai dan bermanfaat untuk kehidupan sehari-hari dan mendukung aktivitas para penggunanya. Contohnya adalah aplikasi media sosial, edit video, pengusir serangga, dan yang lainnya.

Dengan menggunakan Android yang bisa dipakai untuk membuka file APK, Anda akan terhubung dengan fitur-fitur menarik dari aplikasi yang ada di Play Store.

Alternatif saat tidak ada akses ke Play Store

Jika karena satu atau lain hal Anda tidak bisa terkoneksi dengan Play Store, maka format APK menjadi alternatif yang baik untuk tetap bisa menikmati fitur-fitur yang ada pada suatu perangkat lunak.

Lewat file APK, Anda bisa menginstal atau memasang aplikasi di perangkat Android dengan lebih mudah melalui browser. Berikut ini adalah langkahnya:

  • Buka browser yang ada di perangkat.
  • Cari file .APK yang hendak diunduh dan dipasang pada perangkat.
  • Silakan instal jika sudah menemukan berkasnya.
  • Cek unduhan di bagian atas perangkat Androidnya.
  • Apabila sudah terunduh, silakan langsung buka unduhannya.
  • Ketuk file yang mau diunduh dan pilih Yes atau Ya saat diminta.

Dengan melakukan langkah ini, proses berikutnya akan berjalan. Yakni aplikasinya akan langsung terunduh ke perangkat. Silakan tunggu sampai proses instalasi selesai.

Itulah beberapa informasi mengenai APK files. Semoga bermanfaat.

Tagged in:

,

About the Author

Tim Jatimtech

Situs teknologi yang menyajikan ulasan, tips & trik aplikasi, rekomendasi produk dan berita terkini.

View All Articles